Hindari Makanan Berikut Setelah Minum Obat

- Susu dan Olahannya
Saat anda meminum obat, tubuh membutuhkan waktu yang cukup untuk melarutkan kemudian menyebarkan melalui aliran darah agar efek nya bisa menyembuhkan bagian yang sakit. Jika obat yang anda minum bertemu kalsium dari susu makan proses penyerapan obat akan terganggu sehingga kehilangan efektifitasnya.
“Tahukah anda Obat adalah racun dan Susu adalah penetral racun?”
Jadi, saat anda minum obat dengan susu maka efek obat tersebut akan hilang karena sudah dinetralisir oleh susu. Untuk menghilangkan efek negatif susu yang menghambat penyerapan obat, berikan jangka waktu minimal 2 jam sebelum anda minum obat. Hal ini berlaku juga jika anda ingin menikmati susu setelah mengkonsumsi obat.
- Jeruk, apel dan anggur
Hindari mengkonsumsi jeruk, apel dan anggur bersamaan dengan obat pereda demam. Konsumsi obat bersamaan dengan jeruk bisa berakibat rasa panas pada perut anda. Jus buah jeruk juga bisa menghilangkan enzim dalam tubuh yang berfungsi melarutkan obat sehingga tidak bisa disalurkan ke sel-sel tubuh. Selain pereda demam hindari obat antibiotik, obat alergi, obat tiroid, juga alergi dan asma saat mengkonsumsi jus jeruk, apel dan anggur.
- Coklat dan Kopi
Adanya kandungan kafein pada kopi bisa berbahaya jika dikonsumsi secara berlebih. Sementara kaitannya dengan obat, kafein juga bisa meningkatkan resiko overdosis pada obat-obatan yang mengandung antibiotik.
- Daging dan Olahannya
Coba cek pada label pil Anda, apakah tertulis monoamne oxidase inhibitors atau MAOls, biasanya dengan merek Marplan, Nardil, Emsam, atau Parnate. Hindari makanan yang kaya asam amino tyramine karena bisa membuat tekanan darah melonjak. Tidak hanya daging asap yang harus dihindari, tetapi juga red wine, sosis, keju, dan kecap.
- Alkohol
Bagi anda yang suka menikmati makanan maupun minuman yang mengandung alkohol, hati-hati saat minum obat demam. Kandungan parasetamol pada obat tersebut bisa mengakibatkan pendarahan lambung serta kerusakan hati.
- Teh
Adanya zat tanin dalam teh dapat menghambat penyebaran obat ke seluruh bagian tubuh karena zat tersebut bisa mengikat senyawa aktif dalam obat yang anda minum.
Air putih merupakan pelarut paling aman dan ampuh. Manfat meminum air putih adalah menyediakan cairan tubuh agar organ-organ didalamnya dapat bekerja dengan maksimal. Air putih merupakan pelarut alami tanpa bahan kimia sehingga air putih merupakan media paling aman untuk minum obat.
Semoga bermanfaat.
Sumber Referensi
http://www.akusehatku.com/2013/09/larangan-minum-obat-dengan-susu-mitos.html
http://doktersehat.com/jangan-konsumsi-makanan-dan-minuman-ini-bersamaam-dengan-minum-obat/
2 komentar
Alhamdulillah. Insyaallah ilmu baru bermanfaat.
amien..
EmoticonEmoticon